Puluhan penumpang menunggu kedatangan kereta api di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng.

Semarang, Idola 92,6 FM-Menyambut libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, KAI Daop 4 Semarang resmi membuka pemesanan tiket perjalanan kereta api secara bertahap.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang Franoto Wibowo mengatakan masyarakat sudah bisa memesan tiket sejak H-45, sebelum tanggal keberangkatan. Pernyataan itu disampaikan melalui siaran pers, kemarin.

Menurutnya, karena adanya penyesuaian jadwal dan pola perjalanan KA, maka pembukaan dilakukan tidak sekaligus melainkan bertahap hingga 21 November 2025.

“Pemesanan tiket untuk angkutan Nataru sudah dibuka secara bertahap setelah adanya penyesuaian jadwal dan pola perjalanan. Kami mengimbau pelanggan agar rutin mengecek jadwal perjalanan melalui kanal resmi KAI,” kata Franoto.

Franoto menjelaskan, penyesuaian tersebut dilakukan, agar pola perjalanan sesuai dengan kondisi terkini sekaligus memastikan transisi ke jadwal baru berjalan lancar.

Langkah ini juga menjadi bagian dari upaya KAI dalam meningkatkan keselamatan, efisiensi dan kenyamanan layanan menjelang masa libur akhir tahun.

“Pembukaan pemesanan bertahap memberi kesempatan bagi pelanggan untuk merencanakan perjalanan lebih awal, terutama bagi mereka yang ingin mudik atau berlibur saat Natal dan Tahun Baru,” jelasnya.

Lebih lanjut Franoto menjelaskan, KAI Daop 4 juga mengingatkan masyarakat, agar membeli tiket hanya melalui kanal resmi seperti aplikasi Access by KAI, situs kai.id dan mitra resmi lainnya untuk menghindari penipuan serta memastikan harga dan jadwal sesuai ketentuan.

“Kami berharap masyarakat segera melakukan pemesanan tiket agar perjalanan akhir tahun lebih nyaman dan tidak kehabisan kursi,” imbuhnya. (Bud)

Berikut jadwal pembukaan pemesanan tiket Nataru 2025/2026:

  • 3 November 2025 untuk keberangkatan 18 Desember 2025
  • 9 November 2025 untuk keberangkatan 24 Desember 2025
  • 10 November 2025 untuk keberangkatan 25 Desember 2025
  • 17 November 2025 untuk keberangkatan 1 Januari 2026
  • 21 November 2025 untuk keberangkatan 5 Januari 2026
Artikel sebelumnyaUsai Dicabut Izinnya, Ini Yang Harus Dilakukan Crowde
Artikel selanjutnyaMenimbang Wacana Pelarangan Game Online Imbas Ledakan SMAN 72 Jakarta