Gubernur Ahmad Luthfi didampingi Ketua Komite II DPD RI Abdul Kholik (kiri) di sela rapat membahas persoalan banjir rob Sayung.

Semarang, Idola 92,6 FM-Anggota DPD RI Asal Jawa Tengah mendengar keluhan dan ratapan nasib warga Sayung, Demak, karena terdampak banjir rob berbulan-bulan.

Ketua Komite II DPD RI Abdul Kholik mengatakan rapat bersama para senator mengundang instansi dari pemerintah pusat, untuk membahas persoalan di Jateng dan utamanya penanganan rob. Hal itu dikatakan saat ditemui di kantor gubernur, pekan kemarin.

Kholik menjelaskan, pihaknya juga mengundang perwakilan warga terdampak banjir rob di Sayung, Demak.

Perwakilan warga menyuarakan aspirasi masyarakat lainnya,nagar realisasi penanganan banjir rob di daerahnya bisa membuahkan hasil.

“Tadi banyak sekali usulan dan solusi. Intinya kami ingin fokus pada solusi-solusi rob, yang secara nasional kebijakannya kita akan kawal. Mulai giant sea wall, kolam retensi, kemudian program-program lain kita akan kawal,” kata Kholik.

Menurut Kholik, penanganan dampak banjir rob di Sayung telah dilakukan Pemprov Jateng.

Bahkan, Pemprov Jateng juga membagikan pompa-pompa air dan juga program rumah apung serta pengecekan kesehatan gratis bagi warga terdampak banjir rob.

Terpisah, Gubernur Ahmad Luthfi meminta kepada para senator asal Jateng untuk mengawal aspirasi dari masyarakat soal penanganan banjir rob di Demak.

“Masyarakat kami teriak, dan nangis. Baru giant sea wall di Demak yang sedang dibangun. Sementara wilayah kami yang lain itu belum,” ucap Luthfi.

Luthfi berharap, agar pembangunan giant sea wall diprioritaskan di Jateng karena melihat tingkat keparahan rob yang terjadi di Demak. (Bud)