Ganjar: Jateng Jadi Provinsi Atraktif Tarik Investor

Semarang, Idola 92.6 FM – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan, Provinsi dengan Ibu Kota Semarang itu disebut-sebut menjadi wilayah yang atraktif dalam menarik minat investor baru.

“Insyaallah katanya Jawa Tengah ini menjadi provinsi atraktif dalam menarik Investasi, nah kalau ini bisa didorong dengan kemudahan izin oleh pemkot dan pemkab maka lebih bagus,” ujarnya di Semarang, Selasa (13/9).

Menurut Ganjar, Jawa Tengah menjadi provinsi yang sedang mengalami denyutan pembangunan infrastruktur cukup masif.

Oleh karena itu dengan dukungan pembangunan infrastruktur yang cukup massif, gubernur meminta kepala daerah di 35 kabupaten/kota untuk bersikap ramah terhadap investasi di berbagai bidang.

Sehingga, lanjut dia, upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat bisa tercipta.

Menurut Ganjar, tidak ada lagi investor yang dipersulit untuk menanam modal di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Ia menambahkan, saat ini pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 5,18 persen, sedangkan di Jawa Tengah sekira 5,75 persen. Artinya, pertumbuhan ekonomi Jateng jauh lebih baik dibanding nasional.

Belum lama ini, Pemprov Jateng memberikan penghargaan kepada enam kabupaten/kota. Keenam daerah itu adalah Kota Semarang, Tegal, Kabupaten Semarang, Boyolali, Wonogiri dan Kendal. (Budi A/Diaz A/Heri CS)