Tour de’ Borobudur 2017 Ajang Gowes “Pesta Tanjakan Pesta Turunan”

Press Conference Tour de Borobudur 2017.

Semarang, Idola 92.6 FM – Event bersepeda jarak jauh BTN-Tour De Borobudur (TdB) akan kembali digelar di Jawa Tengah pada 11-12 November 2017. Berbeda dengan tahun sebelumnya, kegiatan ini akan mengambil tema “Membelah Keindahan Alam Jawa Tengah” dimana para peserta akan dimanjakan dengan rute-rute yang penuh dengan panorama keindahan alam dan flora fauna pada rute tersebut.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo juga akan kembali ikut ambil bagian dalam acara gowes dengan jarak 200 KM yang dijuluki sebagai pesta tanjakan pesta turunan. Pada tahun sebelumnya, Ganjar ikut menggowes sejauh 275 km selama 2 hari penuh.

Menurut Ganjar, dengan acara tahunan seperti ini, wisata di Jawa Tengah akan hidup. ”Kita coba kawinkan antara sport dan tourism, ya berolahraga dan ke tempat wisata,”kata Ganjar saat konferensi pers BTN-Tour de Borobudur XVII tahun 2017 di Taman Srigunting, Kota Lama, Semarang, Jumat (6/11) pagi.

Terlebih, kata Ganjar, event yang digelar rutin oleh Semarang Bicycle Association (Samba) sudah dilaksanakan selama 17 tahun.”Terima kasih ke Samba karena sudah 17 tahun menyelenggarakan event ini. Selain agar tetap sehat, hadiahnya juga menarik, ada rumah,”kata Gubernur di depan pecinta gowes yang hadir di Taman Srigunting.

Menurut Ketua Panitia Santo, ada tiga kategori dalam BTN Tour de Borobudur 2017 yakni kategori 200 KM, 100 KM, serta VVIP. “Kami jamin Tour De Borobudur akan selalu berbeda dari tahun ke tahun, terlebih pada tahun ini kami juga melawati jalur Jatibarang Goa Kreo, pesta tanjakan, pesta turunan”, jelas Santo. Untuk menjamin kelancaran dan kenyamanan acara, panitia mengerahkan sekitar 700 personel dari Polda Jateng.

Dalam ajang gowes ini, selain rute yang menantang, juga disediakan doorprize yang menarik bagi peserta senilai total Rp200 juta. Termasuk juga grand prize sebuah rumah di Kabupaten Kendal.

Hingga hari ini, lebih dari 1.000 orang yang sudah mendaftar menjadi peserta BTN Tour de’ Borobudur 2017, termasuk 100 orang dari mancanegara. Pendaftaran masih dibuka hingga akhir Oktober 2017. Untuk informasi pendaftaran bisa menghubungi; Eny 0888-3916-990 atau 024-8457170. (Yessa)