Jalan Layang Menuju Bandara Ahmad Yani Segera Dibangun

Semarang, Idola 92.6 FM – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan jalan layang menuju Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang akan segera dibangun tahun ini, dan targetnya beroperasi pada 2019 mendatang.

Pembangunan jalan layang menuju Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, jelas Basuki, akan segera dimulai tahun ini. Untuk pembangunan jalan layang itu, dibutuhkan detail engineering design (DED).

Basuki menjelaskan, ide pembangunan jalan layang menuju bandara adalah usulan dari Gubernur Ganjar Pranowo dan Wali Kota Hendrar Prihadi. Karena, akses ke bandara merupakan jalan miilik Kota Semarang, yaitu di Jalan Anjasmoro.

Titik awal jalan layang ke bandara, lanjut Basuki, mulai dari Jalan Anjasmoro melintasi Jalan Arter Yos Sudarso dan membentang hingga Jalan Madukoro. Diperkirakan, panjang jalan layang tersebut mencapai 12 kilometer dengan tinggi bebas 5,5 meter dan lebar 8,5 meter.

“Saya sudah janji dan mudah-mudahan tahun ini bisa dimulai. DED-nya saya kira tidak terlalu susah, dan itu sudah dibikin paling nanti 2019 sudah selesai,” kata Joko saat di Semarang belum lama ini.

Lebih lanjut Basuki menjelaskan, jalan layang menuju bandara itu terdiri dari empat lajur dengan tujuan tidak terjadi kemacetan ke bandara atau jalan lain di sekitarnya. (Bud)