Tahun Politik, Apindo: Kami Inginkan Ada Kepastian Dalam Berusaha dan Tidak Ada Kegaduhan Politik

Dedi Mulyadi, Ketua Apindo Kota Semarang.

Semarang, Idola 92.6 FM – Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Semarang Dedi Mulyadi mengatakan memasuki tahun politik di 2019 nanti, para pengusaha mengharapkan tidak ada kegaduhan politik yang bisa mengganggu iklim berusaha. Sehingga, tidak memengaruhi perekonomian di dalam negeri.

Menurutnya, gangguan iklim berusaha akan berdampak jika terjadi kegaduhan atau keributan politik. Sehingga, investor akan enggan masuk ke Indonesia.

Dedi menjelaskan, para pengusaha di Kota Semarang pada khususnya lebih menginginkan adanya ketenangan dalam momentum politik dalam negeri. Karena, siapapun yang terpilih nantinya bisa membawa kesejahteraan masyarakat dan mendukung pertumbuhan industri dalam negeri.

Oleh karena itu, jelas Dedi, pengusaha juga meminta para elite politik bisa memberikan suasana yang menyejukkan dan tidak memunculkan sentimen politik negatif.

“Pelaku industri itu kan juga ingin berjalan dengan normal saja, tidak ada isu-isu. Kadang-kadang, politisi bicara yang memang bisa bikin resah. Bikin resah orang masuk ke sini, termasuk faktor keamanannya. Kita ingin ketenangan dalam berusaha itu tetap dijaga. Jadi, investasi masuk dan devisa juga masuk. Itu yang saya harapkan,” kata Dedi, Rabu (28/11).

Lebih lanjut Dedi menjelaskan, para pengusaha di Kota Semarang pada intinya siap untuk menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.

“Karena, siapapun pemimpinnya pasti akan membawa perubahan bagi Indonesia,” pungkasnya. (Bud)