Mengenal Urutsewu, Desa Mandiri Energi

Pengolahan Limbah Desa Urutsewu Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali

Semarang, Idola 92.6 FM-Desa Urutsewu Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali menjadi salah satu nominator dalam lomba Mandiri Energi 2020 yang digelar Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Warga di desa Urutsewu memanfaatkan limbah menjadi biogas untuk menggantikan elpiji. Salah satunya yang menerapkannya adalah Dukuh Gilingan Lor Urutsewu. Warga memanfaatkan biogas dari limbah pengolahan tahu. Sedangkan di dukuh lain, warga Dukuh Cetak  juga memanfaatkan biogas dari sampah organik dan biogas portable.

Warga sudah merencanakan mengolah limbah menjadi biogas sejak 2014 hingga sekarang. Menurut Kepala Desa Urutsewu, Sri Haryanto, pihaknya berharap melalui program Desa Mandiri Energi dapat mengurangi tingkat kemiskinan warga dan memperbaiki lingkungan. Selain itu, juga memperkuat ekonomi nasional.

Selengkapnya mengenal Desa Urutsewu yang telah  berdikari terhadap kebutuhan energy, berikut ini wawancara radio Idola Semarang dengan Kepala Desa Urutsewu, Sri Haryanto. (her)

https://anchor.fm/radio-idola/episodes/wawancara-bersama-Kepala-Desa-Urutsewu–Sri-Haryanto-efre1s