Artugo Optimis Capai Penjualan Rp.3 Miliar Tahun Ini

Semarang, Idola 92,6 FM – PT Kreasi Arduo Indonesia (Artugo) optimis mencapai target penjualan hingga akhir tahun 2021 di wilayah Jawa Tengah dan DI  Yogyarakat sebesar Rp.3 miliar. Hal ini seiring dengan inovasi varian produk perlengkapan dapur.

Area Manager Artugo Area Jawa Tengah dan DIY, Mochammad Alwi mengatakan,  inovasi produk dilakukan pada   jenis kompor, produk chopper, hingga electric oven yang menyasar para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

“Setelah berhasil di lini cool product di tahun pertama, tahun kedua ini kami merambah ke lini hot product karena marketnya sangat besar, jadi peluang kami untuk mengambil market share di sana,” ungkap Alwi

Menurutnya sederet jenis kompor mulai dari gas hob, electric hob, hingga freestanding cooker diluncurkan dalam berbagai ukuran. Masih seputar dapur, berbagai peranti perlengkapan ikut meramaikan lini produk dapur dari ARTUGO. Ada pula produk Chopper ARTUGO CZ 5520 AS, Electric Oven ARTUGO CO 3510 AB, duo Stand Mixer ARTUGO CM 6100 AV dan CM 6100 turut hadir bagi penyuka kegiatan membuat kue maupun roti.

“Seluruh lini produk Artugo disempurnakan dengan layanan servis berbasis digital, yang dikenal dengan Service Trifecta. Dengan berbagai pilihan produk berkualitas dan layanan purnajual yang prima, serta harga terbaik di kelasnya, ARTUGO siap wujudkan dapur idaman bagi konsumen,” kata Alwi.

Dengan jehadiran berbagai peranti dapur ini,  pihaknya menargetkan dapt meraih pangsa pasar hingga 25 persen.  Pihaknya optimis mampu mencapai target tersebut di tengah kebutuhan masyarakat saat ini dan dukungan mitra partner dalam memasarkan produk.

“Produk kami memiliki kualitas yang mumpuni, masa garansi panjang, layanan servis berbasis digital, dan harga terjangkau.

Sementara itu Owner Baja88, Haris Lie menyebutkan, dengan adanya penambahan produk dapur dari Artugo, menurutnya dapat semakin mempermudah masyarakat khususnya Kota Semarang untuk mendapatkan produk satu ini.

Haris menyebutkan, pihaknya melihat adanya potensi peningkatan penjualan dengan kehadiran peranti dapur dari Artugo ini.

Disebutkan, di tengah pandemi Covid-19, terjadi peningkatan penjualan terhadap peranti dapur di Baja88 sehingga ia pun optimistis dengan kehadiran Artugo dapat semakin meningkatkan minat masyarakat dalam membeli produk. (tim)