Budaya Harus Ditonjolkan Oleh Elite Politik

Abdul Fikri Faqih (photo: fikrifaqih.com)

Semarang, Idola 92.6 FM – Terkait perilaku elite politik yang sering mengeluarkan pernyataan asbun (asal bunyi, red), anggota DPR dari Fraksi PKS, Abdul Fikri Faqih, mengatakan pejabat sering tidak memperhatikan aspek budaya timur.

“Akhirnya mereka tidak memperhatikan aspek budaya timur dan pendidikan karena butuh diperhatikan,” katanya kepada Radio Idola, di Semarang, Selasa (19/4).

Menurutnya permasalahan itu bisa diselesaikan jika semua ditarik ke akar budaya Indonesia, kepercayaan dan juga agama.

“Kuncinya adalah di budaya, dan yang ditonjolkan jangan hanya politik saja,” tuturnya.

Ia menambahkan, bagi mereka (elite politik, red) politik pun adalah cara menyampaikan pesan, jadi walau harus dengan bahasa yang kasar yang penting pesan dapat tersampaikan.

Politik pun, lanjut dia, jika hanya dilakukan dengan gaya politik saja akan merusak tata sopan santun dan budaya kita, budaya orang timur.

Namun nyatanya yang perlu dikhawatirkan saat pejabat publik memiliki gaya-gaya yang cenderung kasar malah mendapatkan dukungan yang tinggi dari masyarakat. (Diaz Abidin/Heri CS)

2016-04-19 – Narasumber: Abdul Fikri Faqih, Anggota DPR dari Fraksi PKS by Radio Idola Semarang on hearthis.at