Kembangkan Layanan, Asuransi Astra Terus Tingkatkan Kepuasan Pelanggan

Semarang, Idola 92.6 FM – Slogan “Pembeli adalah Raja” dan pelanggan harus dilayani, merupakan upaya yang mutlak dilakukan seluruh perusahaan yang bermain di sektor jasa atau pelayanan. Apabila tidak memerbaiki diri dan meningkatkan layanan kepada masyarakat, bukan tidak mungkin akan ditinggalkan pelanggan.

Senior Branch Manager Asuransi Astra Semarang Paulus Wijanarko mengatakan pihaknya terus berupaya, untuk meningkatkan kepuasan dan pelayanan kepada pelanggan. Salah satunya, dengan pengembangan produk dan layanan inovatif berbasis digital.

Menurutnya, asuransi merupakan produk yang biasanya diminati masyarakat ketika membeli kendaraan baru atau sekadar perlindungan diri.

Paulus menjelaskan, perlindungan diri berupa asuransi akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Baik perlindungan kecelakaan, kesehatan atau risiko lain yang berakibat fatal terhadap barang kesayangan.

“Kita jual adalah layanan. Kalau kita memberikan layanan terbaik, kita berharap customer percaya sama kita. Jadi dengan harapan, kalau misalnya dengan klaim mobil. Di tempat kita, maksimal 15 menit surat perintah kerja sudah keluar. Asal, dokumen yang disyaratkan lengkap. Dengan layanan terbaik yang kita berikan, customer makin percaya dengan kita,” kata Paulus, belum lama ini.

Lebih lanjut Paulus menjelaskan, melalui produk asuransi yang ditawarkan kepada masyarakat, pihaknya berharap bisa mendongkrak pertumbuhan premi asuransi di tahun depan sebesar 30 persen.

“Premi Asuransi Astra dari Cabang Semarang pada 2017 lalu, mampu meraih Rp22,2 miliar. Sehingga, di tahun depan kita targetkan mampu tumbuh sekitar 30 persen,” ujarnya.

Secara nasional, lanjut Paulus, premi bruto total semua Asuransi Astra di 2017 mencapai Rp4,4 trilun. (Bud)