Semarang, Idola 92.6 FM – Guna meningkatkan layanan kepada pelanggannya, PT PLN (Persero) akan kembali melakukan pekerjaan jaringan disejumlah wilayah baik di Kendal maupun di Demak.
- Sabtu (25/6): Listrik padam pada jam 09.00-15.00 WIB di Mangir Nolokerto, PT. AJM, PT. TOSSA, Sumberejo, Kaliwungu Kendal dan sekitarnya.
- Minggu (26/6): Listrik padam pada jam 09.00-16.00 di daerah Desa Loireng, Desa Karangsari, Desa Pulosari, Desa Karangtengah, Desa Wonokerto, Desa Karangtowo, Dukun Kedung Uter, Desa Karangmlati, Desa Bonangrejo, Desa Jatimulyo, Desa Purworejo Moro Demak, Desa Margolinduk, Desa Wedung (T. Gojoyo & Seklenting), Desa Jung Pasir, Desa Jung Semi dan Desa Mutih Wetan.
Menurut Supervisor Teknik PLN Rayon Demak-Area Semarang Awang Muiz Wicaksana, jika pekerjaan selesai sebelum waktunya, listrik akan segera dinyalakan kembali.
โKalau sudah selesai, akan segera dinyalakan tanpa pemberitahuan kepada pelanggan,โ katanya kepada Radio Idola. (Yessa)