Terkait Kebakaran Pasar Legi, Kapolda: Tunggu Investigasi Puslabfor

Semarang, Idola 93.6 FM – Terbakarnya Pasar Legi Solo pada Senin (29/10) sore kemarin, masih diselidiki aparat kepolisian.

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono mengatakan pihaknya belum bisa memastikan penyebab, dari kebakaran Pasar Legi Solo.

Menurutnya, Polda Jateng sudah mengirimkan Puslabfor Mabes Polri Cabang Semarang dan Inavis untuk menyelidiki penyebab dari kebakaran yang menghanguskan kurang lebih 250 kios.

“Polri juga mengamankan barang-barang yang di situ untuk mencegah penjarahan. Selain itu juga, polda mengirimkan puslabfor dan Inavis untuk mencari tahu penyebab kebakaran. Sementara ini kan dari lantai dua itu salah satu saksi menyebutkan karena korsleting listri. Akan lebih akurat nanti apabila puslabfor sudah ke sana,” kata Condro di Mapolda, Selasa (30/10).

Lebih lanjut kapolda menjelaskan, para personel Inavis dan Puslabfor yang turun ke lokasi kejadian akan mencari sejumlah barang bukti untuk menentukan penyebab sebenarnya. (Bud)