Tawarkan One Stop Service, BCA Kembali Gelar Expo Semarang 2019

BCA siap menggelar kembali BCA Expo Semarang, 24-25 Agustus 2019.

Semarang, Idola 92.6 FM – BCA kembali menggelar BCA Expo Semarang 2019 pada 24-25 Agustus, di Marina Convention Center (MCC). Sejumlah promo menarik diberikan kepada masyarakat, yang melakukan transaksi selama pameran digelar.

Ketua Panitia BCA Expo 2019 Yonathan Kurniawan mengatakan selain menawarkan fasilitas cicilan berbunga rendah, BCA Expo Semarang 2019 juga menawarkan produk andalan dari beberapa anak perusahaan. Misalnya kredit kendaraan bermotor (KKB), kredit sepeda motor (KSM), kredit kepemilikan rumah (KPR) dan kartu kredit. Termasuk, produk dari BCA Insurance, BCA Life dan BCA Sekuritas.

Beberapa promo menarik yang ditawarkan pada BCA Expo Semarang 2019, jelas Yonathan, bunga spesial KPR sebesar 6,75 persen fix tiga tahun dan 7,5 persen fix lima tahun tanpa minimum tenor. Bahkan, juga diberikan diskon asuransi jiwa sebesar 20 persen.

“BCA kembali menghelat BCA Expo Semarang yang menghadirkan serangkaian promo menarik produk-produk BCA dan anak perusahaan. Kami juga menyediakan one stop services bagi nasabah, yang bisa menemukan berbagai booth dealer mobil dan properti dalam kesempatan yang sama,” kata Yonathan saat jumpa pers, Senin (19/8).

Menurut Yonathan, BCA juga akan memberikan bunga special flat tujuh persen per tahun untuk pembelian motor premium khusus nasabah prioritas dan solitaire.

Kepala Kantor Wilayah 2 Jateng-DIY Yandy Ramadhani menyatakan, ada 15 merek mobil yang akan berpartisipasi pada BCA Expo Semarang 2019. Termasuk, lima merek sepeda motor dan 10 developer.

“Kebutuhan akan properti dan kendaraan bermotor dari sisi pembiayaan semakin meningkat dari waktu ke waktu. Hal ini menjadi latar belakang, baik yang bekerja sama dengan industri properti dan otomotif untuk menggelar BCA Expo di Semarang,” ujar Yandy.

Terpisah, Senior Vice President Eko Budiono menambahkan, jumlah transaksi KKB pada gelaran BCA Expo 2019 ditargetkan mencapai 500 SPK. Jumlah itu naik dibanding tahun sebelumnya, yang hanya 314 SPK. (Bud)