Mengenal Kampung Pancasila Desa Purwoharjo Banyuwangi bersama Sudirman

Kantor Desa Purwoharjo
Kantor Desa Purwoharjo. (Photo/Istimewa)

Banyuwangi, Idola 92.6 FM – Untuk menyemai toleransi dan harmoni antarumat yang berbeda agama, seorang warga memprakarsai sebuah desa di Banyuwangi Jawa Timur sebagai Kampung Pancasila.

Kampung Pancasila digagas oleh Sudirman, warga Desa Purwoharjo Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi, Jawa Timur.

Desa Purwoharjo terdiri dari tiga dusun yakni dusun Curah Pecak Dusun Gumukrejo dan Dusun Purwoharjo Krajan. Di desa berpenduduk sekitar 10 ribu jiwa ini, terdapat beragam agama. Seperti Islam, Hindu, Budha, Kristen, dan Katolik. Meski beragam pemeluk agama tetapi warganya hidup dengan rukun, saling menghormati, dan penuh toleransi. Bahkan sebagian tempat ibadah di desa ini berdiri berdampingan.

Lalu, apa yang membuat Sudirman berinisiatif mendirikan Kampung Pancasila?

Berikut ini wawancara radio Idola Semarang bersama Sudirman, pemrakarsa Kampung Pancasila di Desa Purwoharjo Kecamatan Purwoharjo Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. (yes/her)

Simak podcast wawancaranya: