Tol Bawen-Salatiga Sudah Dibuka Untuk Umum Tanpa Tarif

Semarang, 92.6 FM-PT Trans Marga Jateng mengoperasikan jalan tol ruas Bawen-Salatiga mulai Jumat (15/9) sore bersifat uji coba, sampai terbitnya Surat Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tentang pemberlakuan tarif di ruas itu. Ruas Bawen-Salatiga dioperasikan sementara untuk kendaraan umum (kecil) saja, sedangkan kendaraan berat belum diperbolehkan melintas.

Direktur Utama PT Trans Marga Jateng Yudhi Krisyunoro mengatakan meski ruas jalan tol Bawen-Salatiga dioperasikan dalam tahap uji coba, namun dipastikan standar pelayanan minimum jalan tol sudah terpenuhi. Termasuk, sarana dan prasarana ruas tol Bawen-Salatiga juga sudah sesuai dengan standar pelayanan minimal jalan tol.

Menurutnya, pengoperasian uji coba berlangsung hingga keluar surat dari Menteri PUPR yang diharapkan bisa di bulan ini.

“Pengoperasian uji coba berakhir sampai diterbitkan surat keputusan Menteri PUPR. Kemudian baru ada sosialisasi tarifnya. Kalau saya mengharapkan secepatnya di bulan ini. Kami sebagai operator tentu mengharap lebih cepat lebih baik,” kata Yudhi.

Diwartakan sebelumnya, jalan Tol Bawen-Salatiga memiliki panjang 17,6 kilometer dan merupakan bagian dari jalan Tol Semarang-Solo. Saat ini, PT Trans Marga Jateng sedang menyelesaikan konstruksi ruas Salatiga-Kartosuro sepanjang 32,20 kilometer.

Rencananya, total panjang jalan Tol Semarang-Solo 72,64 kilometer. (Bud)