Ganjar: Pasar Karangayu Layak Direnovasi Jadi Pasar Tradisional Berkonsep Moderen

Semarang, Idola 92.6 FM – Kondisi Pasar Karangayu Semarang sudah layak dilakukan renovasi atau perbaikan. Hal itu dikatakan Calon Gubernur (Cagub) Ganjar Pranowo, ketika mengunjungi pasar tradisional tersebut, kemarin.

Menurut ganjar, kondisi Pasar Karangayu memang sudah selayaknya segera diperbaiki. Sebab, kondisi pasar tradisional di Jalan Kencono Wungu tersebut cukup kotor dan becek.

Sehingga, jelas politikus PDI Perjuangan tersebut, dirinya mendukung Pemkot Semarang apabila akan melakukan renovasi Pasar Karangayu tersebut. Hanya saja, ia tetap meminta kepada paguyuban pedagang dan masyarakat sekitar untuk berdialog dengan wali kota setempat.

“Saya menyarankan paguyuban pedagang dan masyarakat sekitar berembug, agar wali kota ketika mencarikan tempat relokasi bisa lebih baik. Pasar-pasar tradisional memang harus dikelola manajemennya sedikit moderen. Moderennya ada di segi kebersihan yang utama. Kalau pasar tradisional diperbaiki, maka nanti harus ada tim khusus yang membersihkan,” kata Ganjar.

Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, memang sudah seharusnya jika pasar tradisional harus dikelola secara moderenm mulai dari manajemen pasar, sistem kebersihan, saluran air dan pembuangan sampahnya. Termasuk, menyiapkan tim khusus untuk selalu memonitor dan mengawasi kebersihan pasar.

“Kalau pasarnya bersih dan rapi, tentu yang beli akan semakin banyak,” pungkasnya. (Bud)