Tol Semarang-Demak Dibuka Fungsional, Mobilitas Ekonomi Warga Jadi Lancar

Tol Semarang-Demak
Sejumlah kendaraan melintas di jalan tol Semarang-Demak seksi dua.

Semarang, Idola 92,6 FM – Dibukanya jalan tol Semarang-Demak seksi dua secara fungsional sejak 12 September kemarin dan dilanjutkan hingga 2 Desember 2022 nanti, memberikan dampak baik bagi mobilitas kelancaran arus penumpang maupun barang. Pemberlakuan pembukaan jalan tol Semarang-Demak seksi dua, menjadi jawaban dan solusi mengatasi kemacetan yang ada di pantura Demak imbas dari perbaikan jembatan Wonokerto.

Humas PT Pembangunan Perumahan Robby Sumarna mengatakan uji coba tol Semarang-Demak seksi dua sebagai alternatif, karena masih berlangsungnya perbaikan jembatan Wonokerto di pantura Demak. Uji coba tol Semarang-Demak sebagai jalur alternatif, akan berlangsung hingga 2 Desember 2022 nanti.

Menurutnya, jalan tol Semarang-Demak seksi dua memiliki panjang 16,31 kilometer membentang dari Sayung-Kadilangu-Demak.

“Pengguna ruas jalan tol Semarang-Demak cukup menghemat waktu daripada terjebak antrean di pantura karena perbaikan jembatan Wonokerto,” katanya melalui siaran pers.

Masrukin mengaku sering lewat di jalur pantura Demak, dan harus merasakan kemacetan karena imbas perbaikan jembatan Wonokerto.

Menurutnya, untuk bisa melintasi jembatan Wonokerto saja harus antre hingga satu jam lamanya.

Saat melintas di jalan tol Semarang-Demak seksi dua dari Kudus, Masrukin mengaku hanya butuh waktu setengah jam saja sudah sampai di Sayung Demak dari perjalanan awal di rumah di Jati Kulon Kabupaten Kudus.

“Perjalanannya Alhamdulillah lancar. Dengan dibukanya jalan tol ini walaupun sementara, kita bisa menghemat waktu dan lebih cepat,” ujar Masrukin.

Masrukin berharap, jembatan Wonokerto bisa cepet selesai dan bisa kembali lancar di jalur pantura Demak. Sedangkan untuk jalan tol Semarang-Demak, diharapkan juga menyambung hingga ke Semarang. (Bud)

Artikel sebelumnyaCegah Peredaran Narkoba Lewat Kiriman Paket, JNE dan Polri Tingkatkan Pengawasan
Artikel selanjutnyaPotensi Jateng Ditawarkan ke Pengusaha Perancis