Mengenal Herry Prasetya, Sang Perancang Board Game yang Bisa Dipakai Sarana Pendidikan Karakter

Herry Prasetya
Herry Prasetya perancang “board game” dari Solo Jawa Tengah. (Photo dok Herry)

Solo, Idola 92.6 FM – Di tangan Herry Prasetya, sebuah permainan papan atau board game bisa dipakai menjadi sarana pendidikan karakter dan bisa memecahkan masalah. Terlebih ia mempunyai bekal pendidikan psikologi di bangku kuliah.

Herry Prasetya dikenal sebagai sang perancang “board game” dari Solo Jawa Tengah. Board game ciptaannya Trash Free: Sea Edition adalah permainan dengan tema memilah sampah di pantai. Dari permainan ini, ia ingin mengenalkan sejak dini bagaimana membuang sampah yang benar.

Herry Prasetya
Test play game ke manajemen El-Samara Coworking Space di Solo. (Photo dok Herry)

Berkat permainan ini, Herry meraih juara ketiga kompetisi rancang board game tingkat nasional bertema Sustainable Development Goals (SDGs) tahun 2019, yang digelar oleh Asosiasi Pegiat Industri Board Game Indonesia.

Kecintaan Herry pada board game, tidak tiba-tiba. Karena sejak kecil, Herry memang senang bermain board game seperti halma dan monopoli. Ini juga yang membawa Herry menjadi Game Desainer di Hompimpa Books and Games (2018-sekarang).

Herry Prasetya
Herry Prasetya perancang “board game” dari Solo sedang menjelaskan tentang produk dari Hompimpa ke Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga S. Uno dalam pameran industri kreatif dari kemenparekraf. (Photo dok Herry)

Selengkapnya, berikut ini wawancara radio Idola Semarang bersama Herry Prasetya, sang perancang “board game” dari Solo Jawa Tengah. (yes/her)

Dengarkan podcast wawancaranya: