Bulog Siap Gelar Operasi Pasar Jika Ada Masalah Pasokan Beras

photo: republika.co.id

Semarang, Idola 92.6 FM – Bulog Divisi Regional Jawa Tengah menyatakan menyatakan ketersediaan beras mencapai 198.612 ton. Stok ketersediaan itu mampu memenuhi kebutuhan beras di Jawa Tengah hingga sekitar 5 bulan kedepan.

Namun untuk mengantisipasi lonjakan harga selama bulan Ramadan dan musim Lebaran 2016, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku siap untuk menggelar operasi pasar.

“Posisi saat ini masih aman. Kalau bupati/wali kota ada masalah dengan pasokan beras bisa telepon saya, dan Bulog siap menggelar operasi pasar,” kata Ganjar di Semarang, Selasa (7/6).

Untuk kegiatan operasi pasar, politikus PDI-P itu menjelaskan akan menggunakan Cadangan Beras Pemerintah (CBP). Harapannya, dengan terus digelar kegiatan pasar murah maka harga beras bisa semakin terjangkau masyarakat.

Ganjar meminta setiap kabupaten dan kota yang benar-benar membutuhkan operasi pasar untuk bisa langsung menghubungi dirinya. Sehingga, lanjut Ganjar, Bulog Divre Jateng akan menyiapkan beras dengan kualitas cukup bagus dan harga Rp 7.900 per kilogram.

Ganjar juga berharap kepada masyarakat di Jawa Tengah untuk tidak perlu resah soal ketersediaan beras selama bulan Ramadan hingga Lebaran nanti. (Budi Aries/Diaz Abidin/Heri CS)