Ternyata, Orang Semarang Suka Punya Wajah Tirus Mirip Artis Korea

Semarang, 92.6 FM-Masyarakat Kota Semarang ternyata menyukai bentuk wajah tirus atau v-shape, layaknya artis Korea. Sehingga, demam drama Korea membuat bisnis klinik kecantikan menjamur di Kota Semarang.

Owner Miracle Clinic Semarang dr Lidya Barasjid mengatakan banyak orang Semarang, ternyata menginginkan wajahnya tirus layaknya artis Korea. Sehingga, pasien yang datang ke tempatnya itu dalam sehari bisa mencapai 100 orang.

Pasien yang datang, mulai dari wanita usia 20 tahun hingga usia 40 tahun ke atas. Meski banyak klinik kecantikan yang menawarkan jasa permak wajah menjadi tirus, namun ia meminta masyarakat tetap berhati-hati. Bukan wajah tirus layaknya artis Korea yang didapat, tetapi malah menghasilkan wajah rusak. Untuk di klinik tempatnya, ia menawarkan perawatan wajah yang dilakukan tanpa jarum suntik.

“Warga Semarang paling banyak pengen punya muka tirus selain perawatan bekas jerawat. Yang datang semua kalangan, dari model sampai ibu rumah tangga. Sebulan di tempat saya bisa ratusan orang,” kata Lidya.

Guna mendapatkan bentuk wajah tirus di tempatnya, lanjut Lidya, pasien harus merogoh kocek mulai dari Rp1,5 juta sampai Rp5 juta. Hasil dari perawatan itu akan bertahan antara tiga hingga enam bulan,tergantung dari gaya hidup dan makan sehari-hari. (Bud)