Patra Semarang Berbagi Sesama di Tengah Pandemi

Bingkisan kepada seorang pengayuh becak
Salah satu karyawan Patra Semarang Hotel & Convention menyerahkan bingkisan kepada seorang pengayuh becak.

Semarang, Idola 92,6 FM – Menyambut ulang tahunnya yang ke-47 tahun ini, Patra Semarang Hotel and Convention membagikan sejumlah bingkisan kepada masyarakat di tengah pandemi COVID-19. Meskipun merayakan hari jadinya, namun tetap memegang protokol kesehatan dengan ketat dan mengingat kepada yang membutuhkan.

General Manager Patra Semarang Hotel & Convention I Gusti Made Juniarta mengatakan sebagai hotel bintang empat di Kota Semarang, pihaknya tetap memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan atau masyarakat meski pandemi belum berakhir. Pernyataan itu dikatakannya saat secara simbolik menggelar syukuran hari jadi, Jumat (8/6) kemarin.

Juni menjelaskan, di hari jadi tahun ini pihaknya mengusung tema Amazing 47. Yakni, harapan menggapai keberhasilan dalam memertahankan eksistensi di tengah pandemi yang sedang terjadi.

Menurutnya, pandemi saat ini merupakan cobaan berat bagi seluruh elemen bisnis pariwisata dan perhotelan.

“Angka 47 bukanlah sebuah angka yang muda, namun sudah pada usia yang matang. Syukur Alhamdulillah, bahwa kita semua dapat melewati semua tantangan dan mencapai usia ini. Sengaja kita mengusung tema Amazing 47, sebagai rasa syukur kita karena masih bisa tetap eksis meski sedang dalam ujian besar yaitu pandemi COVID-19 yang sangat berpengaruh khususnya pada dunia pariwisata dan perhotelan,” kata Juni.

Lebih lanjut Juni menjelaskan, selain pembagian bingkisan sembako kepada masyarakat kurang mampu pihaknya juga menyerahkan bantuan hand sanitizer dan masker. Bantuan sembako, hand sanitizer dan masker diberikan pengayuh becak dan pemulung serta warga kurang mampu sekitar hotel.

“Saya berharap dengan semakin matangnya usia perusahaan, kita semua semakin matang dalam memberikan pelayanan terhadap konsumen dan para stakeholder perusahaan,” pungkasnya. (Bud)